DIY: Essence Yeast Saccharomyces Buatan Sendiri

Kalian pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah DIY bukan? Yap DIY adalah kepanjangan dari "Do It Yourself", yang artinya kamu bisa melakukannya sendiri. Seperti banyak kerajinan tangan atau kreatifitas yang dibuat sendiri, ternyata kosmetik atau skincare juga bisa kita buat sendiri dengan bahan-bahan yang ada disekitar kita. Contohnya adalah masker alami dari buah-buahan, atau lulur scrub alami dari gula.

Namun, ternyata tidak hanya itu. Beberapa waktu lalu aku membaca sebuah postingan yang begitu membuat aku terpana di Facebook. Postingan itu menceritakan tentang betapa ajaibnya skincare yang dia buat sendiri di rumah dan hasilnya menyerupai skincare sejenis yang harganya ratusan ribu bahkan jutaan. Wow... postingan macam apa itu? Hehe Penasaran?


Postingan tersebut mengarah pada sebuah blog yang menceritakan secara rinci bagaimana cara pembuatan skincare itu, dan aku langsung terpana. Benarkah itu dibuat sendiri?

Yahhh... dari pada penasaran aku ceritain aja apa yang aku lihat. Yup, kalian pasti sudah tidak asing lagi dengan skincare S*kr*t K*y STE dan SK **. Skincare tersebut sangat unggul di bidang essennya yang terbuat dari fermentasi ragi. Namun betapa kagetnya saya saat mengetahui bahwa essence semacam itu bisa d buat sendiri di rumah dengan cara yang mudah bahkan murah. HHHmmmm (kenapa tidak tahu dari dulu ya??? Hehe)

Aku langsung penasaran dan membaca dengan teliti blog tersebut dan memutuskan untuk membeli bahan-bahan yang digunakan. Yup, saya ingin mencoba membuatnya juga. Sebenarnya saya bukan tipe orang yang suka dengan ribet, apalagi membuat skincare sendiri. Selain ribet dan memakan banyak waktu, skincare buatan sendiri juga belum tentu terjaga kebersihannya. Namun, entah kenapa untuk skincare yang satu ini saya benar-benar ingin mencobanya, hihihihi... "
Akhirnya, saya mendapatkan semua bahan yang saya butuhkan, tidak sulit, karena semua bahannya tersedia di supermarket atau bahkan toko kelontong depan rumah.
Ini dia bahan-bahannya:
  • Ragi roti (Aku pakai merk Fermipan - Harga 12.500/kotak isi 4 pcs)
  • Nasi Putih 2 sendok makan (Gratis, ambil di rice cooker)
  • Air matang setengah gelas / 100 ml
Untuk cara membuatnya cukup mudah, silahkan kalian ikuti petunjuk pembuatan yang sudah sangat jelas di blog Mbak Lintang, kalian bisa langsung praktik setelah membacanya.
Selain cara membuat di blog Mbak Lintang ini juga dijelaskan manfaat dari hasil fermentasi ini serta bagaimana cara menyimpannya agar awet.
Kalau aku bikinnya gak aku tambahin pengawet "Natrium Benzoat" lagi. Tak apalah cuma bertahan 3 hari, yang penting ini benar-benar murni alami tanpa pengawet apapun meskipun itu aman.

Nah, yang penasaran sama hasil karyaku ini dia, "Essence Yeast Saccharomyces Buatan Sendiri" hihihi... (Abaikan jenis botolnya ya, tidak bermaksud untuk mengoplos apalagi memalsukan, hhmmm )



Nah, sekian postingan aku menenai Essence DIY ini ya... :)
Masih ada tips DIY lain yang akan aku bahas besok, bye bye... :D



Komentar

  1. Q dah pernah nyoba saaiii, tp ngk dilanjutin, ngkk bs telaten bikin :)

    BalasHapus
  2. Sory cbb... Iya say... emank klo DIY kendalanya adalah males bikin, tapi gpp, kalo kita ada waktu luang aja bikinnya... :D
    Lumayan murah meriah... :D

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer